Hubungan Pola Asuh Orangtua Dengan Perilaku Anak di Wilayah Kerja Puskesmas Tanrutedong Kabupaten Sidrap

Sulkifli Nurdin, Nirma Handayani Mastam

Abstract


Pola asuh orang tua merupakan interaksi anak dengan orang tua dengan mendidik, membimbing, dan mendisiplikan serta melindungi anak untuk mencapai kedewasaan sesuai dengan norma-norma yang ada  dimasyarakat. Karena anak sebagai unit keluarga dalam suatu kultur dan masyarakat. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 01 Juni sampai dengan 03 Juli 2017 di Kelurahan Tanrutedong Kabupaten Sidenreng Rappang. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat Hubungan Pola Asuh Orang tua dengan Perilaku Anak di Wilayah Kerja Puskesmas Tanrutedong Kabupaten Sidrap Tahun 2017 dengan
menggunakan jenis penelitian kuntitatif dengan metode deskriptik analitik dan pendekatan cross sectional study. Jumlah sampel penelitian ini sebanyak 50 responden, dengan tekhnik Purpossive Sampling. Analisa data menggunakan uji chi-square dengan program komputer SPSS 11.5.
Hasil uji statistik untuk pelayanan diperoleh nilai ρ = 0,017 < α = 0,05, untuk fasilitas diperoleh nilai ρ = 0,017 < α = 0,05. Kesimpulan dari penelitian ini adalah ada hubungan yang signifikan antara Pola Asuh Orang tua dengan Perilaku Anak di Wilayah Kerja Puskesmas Tanrutedong Kabupaten Sidrap Tahun 2017.

Keywords


Pola Asuh; Perilaku; Anak

References


Aini, L.L.N., & Dewi, A. 2013. Hubungan Antara Pola Asuh Orang Tua Dengan Penyimpangan Mental Emosi Anak Usia 36 – 72 Bulan. Diakses tanggal 1 Mei 2017.

Ananda, R. 2011. Membangun Karakter Positif Buah Hati. Yogyakarta : Razan-Media Press.

Arifin, A. 2014. Hubungan Pola Makan, Pola Asuh, Pengetahuan Ibu dan Kurang Energi Protein (KEP) Pada Balita di Wilayayah Kerja Puskesmas Rappang : Stikes Muhammadiyah Sidrap.

Aunola et.al. 2005. Penelitian Tentang Pola Asuh Orang Tua dengan Gangguan Perilaku Pada Anak di Finlandia.

DepKes RI. 2006. Pedoman Pelaksanaan Stimulasi, Deteksi dan Intervensi Dini Tumbuh Kembang Anak di Tingkat Pelayanan

Kesehatan Dasar.

Hidayat, A.A. 2009. Pengantar Ilmu Keperawatan Anak 1. Jakarta: Salemba Medika.

Kartono. 2010. Hubungan Pola Asuh Orang Tua terhadap Perilaku Remaja di Kelurahan Simalingkar B, Kecamatan Medan Tuntungan. Diaksestanggal 1 Mei 2017.

Marimbi. H. 2009. Sosiologi dan Antropologi Kesehatan. Yogyakarta : Nuha Medika.

Ningsih,E.D., & Rivanti, A. 2015. Hubungan pola asuh orang tua dengan perilaku anak kelas 3 sdn malangjiwan kecamatan colomadu kabupaten karanganyar. Journal “kosala” jik. Vol. 3 No. 2.Diakses Tanggal 1 Mei 2017.

Nurcahaya. 2015. Skripsi Hugungan Pola Asuh Orang Tua Terhadap Perilaku Sulit Makan Pada Anak Usia PraSekolah di TK

Negeri Pembina Kecamatan Lasusua : Stikes Muhammadiyah Sidrap.

Nursalam. 2013. Konsep dan Penerapan Metodologi Penelitian Ilmu Keperawatan. Jakarta : Salemba Medika.

Noor, R.M. 2012. Mengembangkan Karakteristik Anak Secara Efektif di Sekolah dan di Rumah. Yogyakarta : PT Pustaka

Insan Madani.

Pahl et.al. 2010. Pencegahan Gangguan Kecemasan dan Mendorong Kekuatan Sosioemosional Pada Anak Usia

Prasekolah dengan Program The Fun FRIENDS.

Rahmayanti, A. 2014. Skripsi tentang Kekerasan Psikis pada Anak Usia Sekolah Dasar dan Implikasinya terhadap Kesehatan Mental (Tinjauan Psikologi Perkembangan. Yogyakarta : Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sunam Kalijaga.

Wiguna. 2010. Gangguan Emosi dan Perilaku Pada Anak dan Remaja di Poliklinik RSUPN dr. Ciptomangunkusumo (RSCM): Jakarta.

Wong, D.L, et.all. 2009. Buku Ajar Keperawatan Pediatrik. Jakarta: EGC.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.